Article Detail
Hari Pertama Masuk Sekolah Tahun Ajaran 2017-2018
Senin, 17 Juli 2017 seluruh siswa-siswi SD Tarakanita 2 bergegas memasuki gerbang sekolah. Banyak orang tau yang menghantarkan anaknya di hari pertama mereka masuk sekolah diawal tahun pembelajaran 2017-2018. Tepat pukul 08.00 seluruh siswa mulai dari kelas 1 sampai dengan kelas 6 berkumpul dilapangan. Acara dibuka dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh ibu Rosmala. Acara selanjutnya adalah penyerahan siswa baru kelas 1 kepada pihak sekolah yang akan diterima oleh ibu Asti selaku kepala SD Tarakanita 2. Setelah penyerahan siswa baru kelas 1, ibu Asti mengumumkan walikelas dan guru bidang studi yang akan mengampu disetiap kelas, yaitu :
Kelas 1A : Ibu Ani Kelas 1B : Ibu Andin
Kelas 2A : Ibu Tanti Kelas 2B : Ibu Siska
Kelas 3A : Ibu Yetti Kelas 3B : Ibu Desi
Kelas 4A : Bapak Rino Kelas 4B : Ibu Dian
Kelas 5A : Ibu Prihatin Kelas 5B : Ibu Ike
Kelas 6A : Ibu Eva Kelas 6B : Bapak Angga
Agama (1-4) : Ibu Rosmala Bahasa Inggris (1-6) : Ibu Winda
Penjaskes (2-6) : Bapak Petrus
Setelah pengumuman walikelas dan guru yang akan mengampu dimasing-masing kelas, seluruh siswa diperkenankan masuk ke kelas masing-masing untuk mengikuti MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah). MPLS ini dilaksanakan 3 (tiga) hari dengan jadwal :
- Senin, 17 Juli 2017 : Pengenalan Bunda Elisabeth dan Carolus Borromeus
Mars tarakanita
Salam dan yel
Lagu Go Green
- Selasa, 18 Juli 2017 : Tata tertib
PHBS
Pilah Sampah
Struktur Organisasi Kelas
- Rabu, 19 Juli 2017 : Tata tertib dikelas
Kunjungan ke perpustakaan, UKS, TU, dll
Semoga dengan adanya Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ini diharapkan seluruh siswa semakin mencintai sekolah serta lingkungan dan dapat berproses dengan baik bersama keluarga besar SD Tarakanita 2 sehingga nilai-nilai Tarakanita Cc5+ dapat dipahami dan dijalankan dengan baik.
We are one to be the best !!
-
there are no comments yet