Article Detail

PEMBELAJARAN PERKEMBANGBIAKAN TANAMAN

Proses pembelajaran sains dilaksanakan di SD Tarakanita 2 menerapkan Proses Pembelajaran Riset (PBR) dengan pendekatan saintifik, melalui tahap mengonstruki konsep, hukum atau prinsip melalui tahapan-tahapan mengamati (untuk mengidentifikasi atau menemukan masalah), merumuskan masalah, mengajukan atau merumuskan hipotesis, mengumpulkan data dan mengkomunikasikan hasil penemuannya. Dalam pembelajaran Sains kelas 6 dengan materi perkembangbiakan tanaman, siswa mengembangbiakan tanaman dengan cara vegetatif alami dan vegetatif buatan yaitu dengan mencangkok tanaman mangga.

Mencangkok tanaman diawali dengan mempersiapkan alat berupa pisau, tanah subur, plastik, dan tali. Setelah diperoleh cabang yang baik, kemudian cabang dikerat untuk dihilangkan kambiumnya, kemudian dibungkus dengan tanah subur yang dilapisi oleh plastik. Setelah diikat dengan tali, selanjutnnya dirawat dengan cara menyiram secara teratur. Melalui pembelajar ini anak berlatih untuk melestarikan lingkungan denga cara mengembangbiakkan tanaman.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment