Article Detail

Rangkaian Kegiatan Natal 2016

Dalam rangka merayakan hari raya Natal, SD Tarakanita 2 mengadakan beberapa rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 13 Desember 2016 – 6 Januari 2017 di lingkungan sekolah SD Tarakanita 2 dengan bekerjasama dengan KB/TK dan SMP Tarakanita blok Q. Rangkaian kegiatan yang dilakukan berupa:

13 Desember 2016 :        lomba perayaan Natal (menghias kelas menggunakan barang bekas, menyanyi, cerita bergambar, membuat hiasan Natal)

16 Desember 2016 :        pembagian aksi natal

6  Januari 2017   :           misa Natal, pesta kelas, dan pesta kantin

Lomba diikuti oleh seluruh siswa SD Tarakanita 2. Seluruh siswa ikut berpartisipasi dalam menghias kelasnya. Berbagai bentuk kreatifitas dengan kreasi warna-warni bertema Natal (creativity) nampak di setiap kelas. Begitu juga dengan lomba yang diadakan untuk tiap individu yaitu lomba menyanyi, cerita bergambar, dan membuat hiasan natal. Seluruh siswa sangat antusias mengikuti lomba (conviction). Pembagian hadiah lomba diberikan bersamaan dengan pembagian rapot pada tanggal 16 Desember 2016.

Pembagian aksi natal dilakukan di kelas 2A dengan diawali ibadat bersama Ibu Veronica Indirawati sebagai pemimpin ibadat. Aksi Natal ini diberikan dengan tujuan memberikan keringanan kepada siswa-siswa yang berkekurangan sebagai bentuk belarasa (compassion) kepada sesama.

Salam Tarakanita!

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment