Article Detail

Kegiatan MPLS Selasa, 13 Juli 2021

Kelas 3A SD Tarakanita 2 melakukan kegiatan MPLS hari ke 2 secara virtual melalui media Zoom. Walaupun secara virtual peserta didik menunjukkan rasa kegembiraannya saat mendengarkan materi yang disampaikan oleh Bu Prihatin dan Ibu Devi selaku guru kelas 3A. Adapun materi kegiatan yang dipelajari oleh peserta didik antara lain: Menyanyikan lagu ‘Mars SD Tarakanita’, Mengenal Santo Carolus, Makna Logo Tarakanita, dan mengenal ruangan SD Tarakanita. Peserta didik belajar sangat antusias, mereka merasa senang dan aktif saat sesi tanya jawab. Saat itu juga, peserta didik mengungkapkan cita-cita dan harapan setelah melihat video cerita Santo Carolus. Peserta didik juga menjawab beberapa pertanyaan mengenai riwayat hidup Santo Carolus Borromeus.


Setelah itu, mereka juga mengenal logo Tarakanita. Melalui logo Tarakanita, peserta didik menyadari bahwa sebagai generasi muda memiliki tanggung jawab dan mengemban tugas belajar sebagai seorang siswa di kelas yang lebih tinggi. Pada akhir kegiatan peserta didik diajak untuk merefleksikan perjuangan yang telah dilakukan oleh Santo Carolus dan mengajak peserta didik untuk menjadi seorang siswa yang bertanggung jawab.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment